Senin, 23 Januari 2023

RESUME KE 5 - BLOG SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN


    "Tuntutlah Ilmu Sampai ke Negeri Cina" filosofi tersebut sangatlah mendalam maknanya yang artinya menuntut ilmu pendidikan sejauh apapun itu. Teruslah meng-upgrade dan Growth Up diri kita karena Zaman Iku Owah Gingsir yang artinya Ruang waktu, serta zaman akan selalu dinamis dan berubah. Untuk mewujudkan hal tersebut perlu adanya Kepo atau Knowing Every Particular Object yang artinya rasa ingin tau yang mendalam terhadap sesuatu. Yuks tumbuh kembangkan rasa ingin tau kita terhadap sesuatu agar skill kita terus terasah dan semakin tajam. Baiklah, pada malam ini kita semua mendapatkan kesempatan untuk belajar, belajar dan belajar lagi dengan tema "Blog Sebagai Media Pembelajaran" yang dibawakan oleh Dail Ma'ruf, M.Pd sebagai narasumber dan Purbaniasita KS, S.Pd. sebagai moderator. 

    Blog? Mari kita kupas tuntas tentang apakah itu "blog". Berasal dari kata weblog yang diperkenalkan pertama kali pada tahun 1998 oleh Jhon Barger. Blog ini dibuat yang bertujuan sebagai sarana untuk mengekspresikan sesuatu yang ada dalam diri kita yang sifatnya personal dalam bentuk website sama dengan media sosial lainnya yaitu FB, Instagram, Tiktok, Youtube, Email dan IG. Ada 5 orang blogger paling terkenal yaitu Herman Yudiono, Raditya Dika, Sugeng Riyadi, Carolina Ratri, dan Dani Rachmat. Ada hal-hal yang menarik dari pemilikan Bloger seperti Herman Yudiono mempunyai gaji 21/bulan dan benefit lainnya menjadi fulltime blogger dan Raditya Dika buku pertamanya, Kambing Jantan: Sebuah Catatan Harian Pelajar Bodoh di tahun 2005. Pernah meraih penghargaan Indonesian Blog Award The Online Inspiring Award di tahun 2009. 

    Selama kurun waktu 2020 ada 10 buku yang telah diterbitkan oleh Bapak Dail, diantaranya Surat Cinta Guru untuk Presiden Jokowi, Inspirasi Menulis dan Menerbitkan Buku, Mendampingi Murid Meraih Prestasi, Buku GuruHebat Jilid 1, 2, 3 dan 4 = 4 buku, Derap langkahku di Asrama YAPI jilid 1 dan 2=2 buku dan masih banyak lainnya. Blog dibagi menjadi 3 jenis sebagai berikut:

1. Blog Pendidikan

Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru

2. Blog Sastra

lebih dikenal sebagai litbang (literary blog), berisi masalah yang berkaitan dengan dunia sastra

3. Blog Pribadi

disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan, dan perbincangan teman. 

4. Blog Perjalanan

fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan

5. Blog Riset    

berisi persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru

6. Blog Hukum

berisi persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (blog laws)
7. Blog Media
berfokus pada bahasan kebohongan ketidakkonsistensi media massa; biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi
8. Blog Agama
membahas masalah yang berkaitan dengan agama. Transformatika, Volume 12, Nomor 1, Maret 2016 ISSN 0854-8412 124
9. Blog Bisnis
digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka. Jenis blog tersebut
10. Blog Bertopik, yaitu blog yang membahas sesuatu masalah/topik tertentu, dan fokus pada bahasan tertentu. Contoh kuliner atau wisata
11. Blog Kesehatan, lebih spesifik tentang kesehatan, blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-keterangan tentang kesehatan
12. Blog Politik, berisi tentang berita politk, aktivis, dan semua persoalanberbasis blog (seperti kampanye)

5 Manfaat Blog bagi pendidikan sebagai berikut:
1. Blog sebagai rumah belajar dan berbagai guru
    kreativitas dan kegemaran guru dapat disalurkan melalui blog, seperti kreativitas dalam menulis ,            maupun karya-karya lainnya    
2. Blog dapat meringankan tugas dan beban guru dalam mengajar
3. Blog dapat meningkatkan minat belajar para siswa
4. Blog dapat diakses oleh siapapu di belahan dunia
5. Blog dapat menjadi media silaturahmi
Bapak Sartono di Magelang telah membuktikan tentang manfaat sebelum menggunakan blog dan sesudahnya bahwa terjadi peningkatan yang signifikan dibuktikan dari 55 ke 87 yang semula dibawah KKM menjadi di atas KKM. Contoh lain yang merasakan manfaatnya antara lain Mayor Nani bahwa ketika mengajar mengirim link tugas-tugas melalui blog dan mereka dapat mengirim jawabannya kembali melalui link ke group dan antar siswa dapat saling melihat link teman-temannya.  
    
PAra sobbat sekalian, perlu kita ketahui bahwa menulis di blog tidak ada batasan dan apabila kita rajin menulis maka akan menghasilkan uang. Berikut tips untuk menulis sebagai berikut:
1. Berawal dari niat 
2. Iklas pada yang membaca dan komen banyak atau sedikit tetap menulis
3. Keyakinan . Dengan keyakinan setiap hari kita menulis kita akan menerbitkan buku
Belajar dan teruslah belajar tingkatkan terus diri kita agar kita dapat menghasilkan karya-karya terbaik dan bermanfaat buat banyak orang







       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RESUME KE-14 KONSEP BUKU NONFIKSI

  Oleh                          : Ni Putu Nala Krisdiani, S.I.P., M.Sc. Narasumber           : Musiin, M.Pd. Moderator               : Yandr...